Menikmati Malam Tahun Baru Imlek 2023 di Grand Mercure Malang Mirama

Peringatan malam Imlek di Grand Mercure Malang Mirama. (blok-a.com/Helen)
Peringatan malam Imlek di Grand Mercure Malang Mirama. (blok-a.com/Helen)

Kota Malang, blok-a.com — Hotel Grand Mercure Malang Mirama mengadakan malam perayaan menyambut Tahun Baru Imlek 2023.

Walaupun Grand Mercure Malang Mirama baru beroperasi selama 1 tahun, mereka tak tanggung – tanggung menyelenggarakan sebuah acara yang sangat megah di hari Sabtu, 21 Januari 2023.

Acara ini dihadiri oleh banyak sekali keluarga Chinese, ada juga beberapa warga asing yang ikut menghadiri acara malam perayaan Tahun Baru Imlek tersebut.

Keluarga yang hadir, tidak hanya dari Malang saja. Saat ditanyai MC, ternyata ada beberapa yang hadir jauh-jauh dari Jakarta.

“Saya dari Jakarta,” ujar Andin saat ditanyai oleh MC.

Acara show dan dinner dimulai pukul 19.00 WIB dengan pembukaan food parade dari tim Grand Mercure Malang Mirama dan Lan Hua Chinese Restaurant.

“Kami menyajikan 8 macam menu, pastinya khas Chinese ya,” tutur General Manager Grand Mercure Malang Mirama, Sugito Adhi, Sabtu (21/1/2023).

Para tamu undangan disuguhkan show dance Barongsai dan Liong Dance dari Klenteng Eng An Kiong sembari menikmati hidangan mewah di meja mereka masing-masing.

Hidangan mewah di malam tahun baru Imlek 2023 di Grand Mercure Miramar Malang (blok-a/Helen)
Hidangan mewah di malam tahun baru Imlek 2023 di Grand Mercure Miramar Malang (blok-a/Helen)

Banyak anak kecil yang antusias melihat tarian Barongsai. Ada satu anak kecil yang sangat ingin memberikan angpao kepada Barongsai berwarna kuning.

Terlihat anak tersebut beberapa kali mendekati sang Barongsai dan menyodorkan sebuah amplop berwarna merah ke mulut Barongsai.

Tidak berhenti disitu, kemudian dilanjutkan dengan penampilan tarian energic dari Athena Flame Entertainment dengan kurang lebih 3 tarian yang ditampilkan dengan momen dan konsep yang berbeda.

Selain itu para tamu juga dihibur dari live music Mandarin dari Jingga Production selama acara berlangsung.

Tak ketinggalan penampilan yang ditunggu – tunggu dari Guest Star yakni Amelia Lin. Artis jebolan Indonesia Mencari Bakat 2021 dari Trans TV ini menyanyikan kurang lebih 7 lagu selama acara berlangsung.

Dengan penampilan spektakulernya membuat perayaan malam tahun baru imlek kemarin menjadi sangat berkesan.

Ditemui di Grand Ballroom pada saat acara berlangsung, Sugito Adhi menjelaskan bahwa perhelatan perayaan imlek ini menjadi pengalaman pertama bagi Grand Mercure Malang Mirama dan bagi area Malang Raya sekitarnya bahwa dapat menjadi perayaan terbesar pada tahun ini.

“Kami memang baru pertama kali ini mengadakan perayaan Imlek, namun sajian acara yang diberikan memang sangat sesuai harapan,” ungkap Sugito Adhi.

Berbagai doorprize juga diberikan kepada para tamu mulai dari Samsung Smart TV 43 inch, Sepeda Hidrolik Aviator dan 1 voucher menginap Penthouse bersama keluarga.

Ia menambahkan acara perayaan Chinese New Year 2023 usai tepat pukul 22.00 WIB dengan penampilan spektakuler dari Amelia Lin dengan menyanyikan sebanyak 7 lagu dan ditutup bersamaan dengan Dewa Uang didampingi Barongsai dari Klenteng Eng Ang Kiong. (len/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?