Ini Jadwal Event Cosplay di Jawa Timur pada September 2023, Wibu Merapat dan Catat Tanggalnya!

Parade Cosplay di Mal Dinoyo City, Kota Malang Minggu (20/8/2023) (Widya Amalia/blok-a)
Parade Cosplay di Mal Dinoyo City, Kota Malang Minggu (20/8/2023) (Widya Amalia/blok-a)

blok-a.comCosplay atau event yang berisi orang berpakaian seperti karakter anime di Jepang kini mulai banyak digemari termasuk di Jawa Timur.

Beberapa event Cosplay pun digelar di beberapa kota di Jawa Timur. Dalam event itu, peserta biasa memakai kostum hingga tatanan rambut bak anime dari negeri sakura.

Kreatifitas pun ditunjukkan di event tersebut. Penonton pun yang kebanyakan penggemar anime atau musik bahkan film Jepang secara jemaah bersemangat menonton event Cosplay.

Sebab, mereka bak seperti melihat karakter favoritnya di hadapan mata mereka langsung. Sebut saja Luffy D Monkey dari One Piece hingga Mikasa dari Shingeki no Kyojin atau Attack on Titan juga ada biasanya di event Copslay.

Nah kali ini, pada bulan September 2023 terdapat jadwal Cosplay di sejumlah daerah di Jawa Timur. Berikut ini jadwal Cosplay-nya pada bulan September 2023.

9 September: Adira Festival – Lapangan Bumi Marinir Karang Pilang Surabaya

9 September: Doyoubi no Matsuri – RTH Botoran Purimas, Tulungagung

9-10 September: Waku Waku Festival – Lagoon Avenue Mall Sungkono, Surabaya

10 September: Japaniversal – Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya

10 September: Onmyouji no Matsuri – Sport Center Gedung 4 UNP Kediri

16 September: SDP Carnival Vol. II – Parkir Utama Maspion Square, Surabaya

17 September: Domino FX – Tunjungan Plaza, Surabaya

24 September: Bunka no Tenkai – Aula Pertamina Politeknik Negeri Malang

30 September-1 Oktober: Amecosu – Galaxy Mall GEC, Surabaya

Itulah jadwal event Cosplay di Jatim, jangan lupa catat para wibu. (bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?