Beraksi, Aktor Wushu Donnie Yen Pasang Kuda-kuda di The Legend Star

Patung lilin Donnie Yen di The Legend Star Jatim Park 3
Patung lilin Donnie Yen di The Legend Star Jatim Park 3 - Foto: Aga Pradnya Widagda

KOTA BATU – Jika Anda mengikuti sekuel film aksi Hollywood ‘Ip Man’, maka Anda pasti tidak asing dengan tokoh Donnie Yen. Saking legendarisnya, sosok pemeran utama ini dipajang di The Legend Star Jatim Park 3.

Jika dijelaskan, maka Donnie Yen adalah seorang bintang film, sutradara, dan produser film asal Hong Kong. Ibunya, Bow Sim-Mark, seorang master Wushu terkenal dan Master Tai Chi, mengelola Lembaga Penelitian Wushu Tiongkok yang dikenal secara internasional.

Saat tumbuh dewasa, Yen dididik oleh ibunya untuk menguasai seni bela diri.

Selain terkenal sebagai bintang film dan aktor televisi di Hongkong, Donnie Yen juga mendapatkan pengakuan internasional karena keikutsertaannya dalam banyak film bersama aktor seperti Jackie Chan, Jet Li dan Michelle Yeoh.

Di dunia film aksi ala Hollywood, Donnie Yen dianggap sebagai aktor Hongkong papan atas. Sutradara Peter Chan sempat menyebutkan bahwa dialah sosok utama aktor laga yang menjadi pelopor film laga di dunia.

Yen bertemu dengan istri pertamanya, Leung Zing-ci pada tahun 1990. Mereka mulai berkencan pada tahun 1993. Setelah tiga bulan berpacaran, mereka menikah secara diam-diam di Amerika Serikat pada Bulan November 1993.

Sayangnya, pernikahan keduanya harus berakhir dalam kurun waktu kurang dari setahun. Setelah resmi bercerai, Leung baru menyadari bahwa dia sedang hamil seorang putra, Jeff, anak Donnie Yen yang lahir pada 1995.

Beberapa tahun kemudian, Yen kemudian menikahi mantan ratu kecantikan Cissy Wang setelah tiga bulan berkencan. Bersama Cissy Wang, Yen memiliki dua orang anak, yakni Jasmine dan James.

Patung lilin Donnie Yen dapat Anda lihat di area patung lilin dari aktor-aktor Asia yang bermain film laga. Selain Donnie Yen, Anda juga bisa melihat nama-nama besar lainnya seperti Jet-Li, Jackie Chen, hingga sosok Andy Lau.

Selain aktor-aktor ternama ini, Anda juga bisa melihat berbagai tokoh besar dunia yang patung lilinnya dipajang di The Legend Star. Mulai dari Albert Einstein, Brad Pitt, hingga Dalai Lama semuanya lengkap tersedia disini. Segera kunjungi ya jika Anda penasaran!

Baca berita ter-update di Google News Blok-a.com

Ikuti juga saluran Whatsapp kami

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?