Resahkan Peziarah, Warga Berhasil Tangkap Jambret di Kawasan Religi Sunan Ampel

jambret sunan ampel surabaya
angkapan layar video penangkapan jambret di kawasan religi Sunan Ampel Surabaya (foto: Instagram @andreli_48)

Blok-a.com – Pelaku penjambretan terhadap salah satu rombongan jama’ah ziarah Wali Sunan Ampel, Surabaya berhasil ditangkap oleh warga sekitar dengan dibantu para pedagang kaki lima (PKL).

Peristiwa tersebut viral setelah direkam oleh salah satu warga dan kemudian diunggah oleh akun Instagram @andreli_48 pada Minggu (25/12/2022).

Dalam keterangan unggahannya, pemilik akun membeberkan bahwa peristiwa tersebut terjadi di area luar parkiran Sunan Ampel.

“Infomasi terkini dari daerah luar parkiran Sunan Ampel Surabaya. Bahwa terjadi penjabretan, untuk pelaku berhasil diamankan Oleh Warga juga PKL Sekitar,” tulis pemilik akun dalam unggahannya.

Menurut video yang berdurasi kurang dari satu menit itu, terlihat sejumlah warga tengah membekuk dan menggiring maling tersebut ke pinggir jalan.

Penangkapan maling ini membuat jalanan terhambat dan dipadati oleh kendaraan roda empat maupun roda dua. Tak sedikit pula warga yang menyaksikan dan mengabadikan penangkapan maling tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui pasti informasi terkait identitas pelaku atau motif pencuriannya.

Lebih lanjut, pemilik akun menghimbau kepada pengunjung untuk selalu berhati-hati. Mengingat wisata religi Sunan Ampel merupakan tempat yang cukup ramai sehingga harus meningkatkan kewaspadaan.

“Himbaukan bilamana masuk atau parkir diluar. Untuk Crew dan Panitia selalu memberi Himbauan siaran kepada Jama’ah Rombongan, Selalu berhati² Karena Kejahatan bisa terjadi dimana saja & juga kapan saja, Semoga informasi ini bermanfaat bagi sedulur² semuanya….🙏🏻,” lanjutnya.

Tak lama setelah video ini beredar, warganet pun beramai-ramai memberikan tanggapannya melalui kolom komentar.

“Wisata religi di pakai pangkalan jambret…!! Aklake wes ora di nggo… Somplax cuuk ,” tulis akun @armando_wahanno_dsillva.

“Tadi saya lewat situ jam 18.00 min, nggak ada apa2, memang daerah pegirikan, ampel, botoputih sering terjadi penjambretan,” lanjut @herusunday.sby1116.

“weleh..,tadi sore 25/12/2022 saat masuk ke arah makam, rombongan wisata sekolah juga di copet, hapenya melayang,” ujar @cokie_sutrisno.official.

(hen)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?