Kota Malang, blok-a.com – Enam kambing milik warga Bunulrejo Kecamatan Blimbing ludes dicuri maling pada Minggu (22/01/2023) dini hari.
Dilansir dari Malang Satset, pencurian kambing tersebut menimpa Faruk (44) warga Jalan Warinoi RT 04 RW 14, Kelurahan Bunulrejo Kecamatan Blimbing, Kota Malang.
Korban mendunga aksi pencurian kambing tersebut dilakukan oleh segerombolan pelaku yang berjumlah lebih dari tiga orang.
Faruk warga Bunulrejo mengaku kehilangan 6 ekor kambing, yang rata rata berusia 3 tahun dengan jenis kelamin betina. Dari situ, ia menduga pelaku membawa mobil pick up untuk mengangkut kambing miliknya.
Sebelum kambing tersebut dilakukan pencurian, ia mengaku telah memasukkan kambingnya ke kandang miliknya di Bunulrejo sekitar pukul 17.00 WIB.
“Sebelum hilang enam ekor kambing miliknya , saya sekitar pukul 17.00 Wib (Sabtu sore, red ) seperti biasa memasukan kambing kedalam kandang yang dekat areal sawah tepi sungai anak bangau,” ujar Muhammad Faruk dilansir dari Malang SatSet, Minggu ( 22/1/2023).
Setelah memasukkan kambingnya, ia kemudian beristirahat di rumahnya yang tak jauh dari kandang.
“Sekitar pukul enam, Sabtu pagi, saya menunju kandang kambing untuk memberi makan. Namun dirinya terkejut melihat banyak darah disekitar kandang dan enam ekor kambing miliknya sudah raib dibawa kabur pelaku”. Tandasnya.
“Mungkin disebelih dulu kambingnya terus dibawa kabur sama pelaku yang berjumlah lebih dari 3 orang yang membawa mobil pick up,” imbuh Faruk .
Dari kejadian ini, korban pencurian kambing melaporkan kepihak perangkat RW Bunulrejo dan diteruskan laporan ke Polsek Blimbing .
“Bukan kambing aja yang hilang namun sepuluh ekor ayam milknya juga hilang. Dirinya mengaku mengalami kerugian kurang lebih 15 juta rupiah,” tutup Faruk.(ptu/bob)
Discussion about this post