Mayat Pria Ditemukan di Tepi Tambak Kawasan JIIPE Manyar Gresik 

Jenazah di Kawasan JIIPE Manyar, Gresik, dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina untuk dilakukan pemeriksaan medis.(Istimewa)
Jenazah di Kawasan JIIPE Manyar, Gresik, dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina untuk dilakukan pemeriksaan medis.(Istimewa)

Gresik, blok-a.com – Warga kawasan JIIPE, Desa Manyar Sidomukti, Kecamatan Manyar, Gresik, dikejutkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki tergeletak di tepi tambak, Senin pagi (3/3/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.

Korban diketahui bernama Sony Haji (64), warga Jalan Sunan Kalijogo, Sukorejo, Lamongan. Penemuan ini pertama kali dilaporkan oleh pekerja proyek yang melintas di area tersebut.

Mereka melihat seorang pria dalam posisi telungkup di tepi tambak, tak jauh dari sebuah sepeda motor Honda Supra 125 bernomor polisi S-2822-MO.

Melihat kejadian tersebut, Muhammad Yusuf (61), penjaga jembatan Kalimereng, segera menghubungi Muhammad Wahyu Ardi (27), petugas keamanan kawasan JIIPE, yang kemudian meneruskan laporan ke Polsek Manyar.

Kapolsek Manyar AKP Dante Anan Irawanto mengatakan, setelah mendapat laporan tersebut, petugas Polsek Manyar yang dipimpin oleh Kanit Reskrim IPDA Saiful Rochim bersama tim identifikasi dari Satreskrim Polres Gresik segera menuju lokasi kejadian.

“Saat ditemukan, korban sudah dalam keadaan meninggal dunia. Di sekitar lokasi juga ditemukan beberapa barang milik korban, termasuk kunci kontak, STNK, helm hitam, jas hujan, dan SIM C atas nama Sitta Aulia,” kata AKP Dante, Senin (3/3/2025).

Lanjut AKP Dante, jenazah korban kemudian dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina Gresik untuk dilakukan pemeriksaan medis. Hasil pemeriksaan luar oleh petugas forensik menyatakan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.

“Keluarga korban juga mengungkapkan bahwa almarhum memiliki riwayat sakit stroke,” ujarnya.

Pihak keluarga yang diwakili oleh Muhammad Yunus Efendi (anak korban) menyatakan menerima kejadian ini sebagai musibah dan tidak akan menuntut pihak mana pun. Mereka juga menolak dilakukan autopsi dan telah membuat pernyataan tertulis bermaterai.

“Saat ini, kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut dari RSUD Ibnu Sina Gresik untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban,” pungkasnya.(ivn/lio)

Baca berita ter-update di Google News Blok-a.com dan saluran Whatsapp Blok-a.com

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?