DPRD Blitar Gelar Rapat Paripurna, Rijanto-Beky Siap Gantikan Rini Syarifah

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Blitar dengan agenda pengumuman hasil penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Rijanto dan Beky Herdihansah. (blok-a.com/Fajar)
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Blitar dengan agenda pengumuman hasil penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Rijanto dan Beky Herdihansah. (blok-a.com/Fajar)

Blitar, blok-a.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Blitar menggelar rapat paripurna untuk mengumumkan hasil penetapan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Rijanto dan Beky Herdihansah, Kamis (16/01/2025).

Penetapan tersebut menandai akan berakhirnya masa jabatan Bupati Blitar saat ini, Rini Syarifah, untuk periode 2021-2025. Meskipun telah ditetapkan, Rijanto dan Beky tidak serta merta menggantikan Rini Syarifah.

Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi mengatakan, masa jabatan Rini Syarifah akan berakhir setelah serah terima jabatan.

“Karena kita sudah menetapkan bupati terpilih, maka jabatan bupati sebelumnya juga akan berakhir. Namun dalam prakteknya nanti sampai dalam serah terima jabatan,” kata Supriadi.

Rapat paripurna ini merupakan langkah wajib yang harus dilakukan DPRD. Selanjutnya, DPRD akan segera mengusulkan nama bupati terpilih ke Kementerian Dalam Negeri.

“Ini adalah tahapan yang memang harus dilakukan. Jadi sidang paripurna penetapan bupati terpilih ini akan dilaporkan ke Mendagri melalui Gubernur,” tandasnya.

Meskipun begitu, DPRD belum dapat memastikan kapan Rijanto dan Beky akan dilantik. Namun, mereka berharap pelantikan dapat dilakukan sesuai jadwal agar roda pemerintahan dapat segera normal.

“Ya tentunya kalau semakin molor, maka pasti akan ada dampaknya, karena pemerintahan daerah ini saat ini memerlukan langkah dan program dari pemimpin yang baru,” pungkas Ketua DPRD Kabupaten Blitar.

Untuk diketahui, masa jabatan Rini Syarifah berakhir pada Februari 2025 mendatang. Jika pelantikan sesuai rencana pada 10 Februari 2025 mendatang, maka tampuk kepemimpinan akan segera beralih ke Rijanto dan Beky. (jar/lio)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?