Eng Ing Eng Pasar Klojen, Warung Favorit Semua Kalangan di Kota Malang

Eng Ing Eng Pasar Klojen, Warung Favorit Semua Kalangan di Kota Malang
Eng Ing Eng Pasar Klojen, Warung Favorit Semua Kalangan di Kota Malang (Blok-a/Yogga Ardiawan)

Kota Malang, blok-a.com – Selain sebagai tempat memenuhi kebutuhan bahan pokok, Pasar Klojen saat ini juga menjadi jujugan warga Kota Malang untuk menikmati berbagai macam kuliner. Pasar yang dibangun sejak 1934 ini selalu ramai pengunjung pada saat akhir pekan Sabtu dan Minggu.

Salah satu spot berkumpulnya pengunjung adalah sebuah warung yang dekat pintu masuk Pasar Klojen sisi utara. Adalah warung bernama Eng Ing Eng yang jadi jujugan para pengunjung.

Dengan menawarkan menu makanan Melayu-China seperti Nasi Daun Jeruk Telur Crispy, dibalut dengan pedasnya rasa sambal bawang dan sambal matah, warung ini selalu dipenuhi oleh penikmat kuliner di Kota Malang.

Tidak hanya itu, olahan berbagai mie juga ditawarkan di tempat ini. Mulai dari mie Singapore, mie Beijing hingga cwi mie Asia. Yang pastinya dilengkapi dengan dimsum dengan rasa yang lezat.

Meskipun tempatnya terbilang sederhana ala pinggiran, tak mengurangi kenikmatan rasa masakan yang dihidangkan di tempat ini.

Hal itu diakui oleh salah satu pengunjung warung Eng Ing Eng, yakni Sela. Wanita asal Pekalongan, Jawa Tengah ini mengaku sangat menyukai menu yang ditawarkan di tempat ini.

“Tadi pesan menu Nasi Daun Jeruk Telur Crispy, rasanya enak banget. Kebetulan aku suka,” katanya.

Ia mengaku mengetahui warung ini melalui platform media sosial TikTok. Hal itu yang mendasari ia mendatangi warung Eng Ing Eng ini.

“Taunya dari TikTok, kok rame. Penasaran akhirnya datang kesini,” tambahnya.

Evan, karyawan di Eng Ing Eng menerangkan tempat ini selalu ramai pengunjung setiap harinya.

“Rata-rata kita menjual 50 sampai 60 per porsinya, itu di hari biasa. Kalau weekend biasanya hampir 80 porsi,” katanya.

Ia menjelaskan, rata-rata pembeli memesan menu mie Singapore dan mie Beijing. Selain itu, Nasi Daun Jeruk Telur Crispy juga menjadi menu yang laris di tempat ini.

“Yang kesini mayoritas memesan mie Beijing dan mie Singapore, untuk menu biasanya mereka pesan Kopi O dan Teh Tarik,” ungkapnya.

Warung Eng Ing Eng buka mulai pukul 07.30 hingga 14.00. Dengan menu lezat yang ditawarkan, tempat ini merupakan pilihan yang tepat bagi penikmat kuliner di Kota Malang. (yog/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?