Hidupkan Semangat Liburan di Alam, Greenrock Campers Buka Pintu Kolaborasi Lintas Sektor

Rediscovering Nature’s Wonder with Greenrock Campers
Rediscovering Nature’s Wonder with Greenrock Campers.

Kota Malang, blok-a.com – Puluhan instansi dari berbagai sektor seperti tour & travel, komunitas, akademik, dan media memadati kawasan Greenrock Campers, Kamis (24/8/2023).

Mereka antusias menghadiri acara bertajuk “Rediscovering Nature’s Wonder with Greenrock Campers”.

Tak hanya menjadi wadah untuk mengenalkan sejumlah paket perjalanan wisata yang ditawarkan oleh Greenrock Campers, acara ini membukakan pintu kerja sama dan kolaborasi dengan camping ground yang terletak di kawasan Coban Rondo itu.

Melalui acara ini, Greenrock Campers mengajak serta mitra bisnis untuk bersama menghidupkan kembali semangat liburan alam yang menyenangkan.

“Sangat menggembirakan melihat minat yang tinggi dari berbagai instansi yang hadir. Hal ini membuktikan betapa banyaknya individu yang ingin merasakan lagi pesona keindahan alam kita,” ujar Ketua Pelaksana, Rossa.

Owner Greenrock Campers, Yanuar Baihaqi mengatakan, melalui kegiatan ini, pihaknya mendorong terbentuknya jaringan kerja sama yang berpotensi membuka peluang bisnis di masa mendatang.

“Tawaran kami tak hanya menjanjikan pengalaman petualangan alam yang menakjubkan, tetapi juga fasilitas-fasilitas khusus yang dirancang untuk berbagai acara,” ujar Yanuar Baihaqi dalam sesi pemaparan acara.

greenrock campers
Arena Camping Ground Greenrock Campers. (dok. blok-a.com)

Di kesempatan yang sama, Lily yang juga owner Greenrock Campers mengatakan, acara ini digelar pada momen yang tepat.

“Permintaan untuk kelompok besar lebih terbuka sekarang, karena masa liburan. Jadi banyak agen-agen yang minta kolaborasi untuk bersama mengembangkan wisata,” ujarnya kepada blok-a.com.

Sesi bisnis matching yang digelar sebagai bagian dari acara ini mendapatkan tanggapan positif dari semua pihak yang terlibat.

Bagi para undangan, acara ini memberikan peluang emas untuk mengembangkan jejaring bisnis dan membangun kemitraan yang saling menguntungkan.

Tak ketinggalan, Greenrock Campers juga dapat menjalin kerjasama dengan bisnis yang selaras dengan nilai dan visi perusahaan.

Para tamu undangan diberi kesempatan untuk menyampaikan gagasan inovatif dan berdiskusi tentang cara terbaik untuk menciptakan kerjasama yang bermanfaat bagi semua pihak.

Lebih dari sekadar pertemuan singkat, acara “Rediscovering Nature’s Wonder with Greenrock Campers” adalah langkah konkret menuju pemahaman yang lebih dalam tentang pentingnya kerjasama lintas sektor.

Tidak hanya itu, acara ini juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan “Greenrock in Collaboration”, yang melibatkan Niscala, sekelompok mahasiswa dari Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Malang, serta Greenrock Campers.

Baca Juga: GR Culture Fest Guncang Pengunjung CFD Malang, Ada Mini Games Seru!

Kolaborasi ini menggambarkan semangat kerjasama lintas sektor dan generasi dalam membawa kembali semangat liburan alam yang menyenangkan.

Untuk diketahui, Greenrock Campers sendiri merupakan camping arena yang menawarkan konsep berkemah nyaman di kawasan Coban Rondo.

Greenrock Campers menyediakan fasilitas camping dan wahana berpetualang yang komplit dan anti ribet.

Berada di kawasan seluas 2 hektare, Greenrock Campers juga menyediakan lokasi untuk berbagai event, gathering, hingga wedding.

Mulai dari tenda modern yang nyaman hingga area amphitheater yang luas dan nyaman, semuanya telah dipersiapkan untuk mengakomodasi berbagai jenis acara.(lio)

Baca berita ter-update di Google News Blok-a.com

Ikuti juga saluran Whatsapp kami

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?