blok-a.com – Bandung saat ini menjadi tuan rumah penularan HIV AIDS di Indonesia, pasalnya ratusan mahasiswa Ber-KTP Bandung terdeteksi positif HIV/AIDS. Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kota Bandung mencatat, kasus penularan HIV AIDS didominasi oleh usia produktif.
Dilansir dari Akun Instagram @zonamahasiswa.id, tercatat hingga Desember 2021 mencapai 12.358 pengidap HIV AIDS yang melakuan pelayanan kesehatan di Kota Bandung.
Ketua Sekretariat KPA Kota Bandung, Sis Silvia Dewi mengungkap terkait kasus ini menyasar semua golongan profesi salah satunya mahasiswa.
Sementara dari kasus penularan HIV AIDS di Kota Bandung telah mencapai 5.943 kasus. Berdasarkan data mahasisa menyumbang kasus positif mencapai 6,97% yakni sebanyak 414 kasus.
Dalam postingan video berdurasi 58 detik ini juga menyampaikan terkait penanganan kasus penularan HIV AIDS di Bandung,
Menanggapi permasalahan tersebut Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (PPKB) Kota Bandung sedang melakukan sosialisasi mengenai bergaulan bebas. Tidak hanya itu, sosialisasi lainnya juga di gelar untuk mengatisipasi penggunaan narkoba. (mg2/bob)