Video Detik-detik Pemotor Nyungsep ke Bawah Jembatan Suhat

jembatan suhat
Tangkapan layar rekaman CCTV detik-detik pemotor nyungsep ke bawa Jembatan Suhat.

blok-A.com – Beredar video rekaman CCTV detik-detik pengendara motor terperosok ke bawah jembatan Soekarno Hatta (Suhat), Kota Malang, pada Sabtu (26/11/2022) lalu.

Korban yang diketahui merupakan seorang mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) bernama M Irfan ini berhasil dievakuasi dengan selamat.

Dalam rekaman CCTV yang beredar di media sosial tersebut, terlihat korban terjatuh melalui celah jembatan yang tidak ada pembatasnya. Motor korban terjatuh lebih dulu ke bawah jembatan.

Diketahui, kejadian bermula saat korban mengendarai motor Yamaha N-max dengan kecepatan tinggi. Saat hendak belok kiri dari arah Dinoyo ke arah Soekarno Hatta, motor lepas kendali hingga terperosok ke bawah jembatan.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota mengatakan, korban mengakui memaksa menaiki kendaraan tersebut meskipun ban belakang bocor. Hal inilah yang diduga menjadi penyebab dia kehilangan kendali.

Sementara itu, Komandan Regu 2 Damkar Kota Malang, Anang Yuwono menjelaskan, proses evakuasi pengendara dan motornya membutuhkan waktu 89 menit.

“Kami mendapat laporan jam 09.47 lalu sampai ke lokasi jam 09.58 dan mulai pukul 10.00 selesai evakuasinya pukul 11.29,” kata Anang ke blok-A.com, Sabtu (26/11/2022).

Korban dibawa ke atas jembatan dengan menggunakan tangga. Sementara motor korban diangkat menggunakan tali rescue.

Peristiwa tersebut sempat menjadi tontonan warga dan pengguna jalan yang melintas. Alhasil, lalu lintas di dua sisi mengalami kemacetan cukup panjang.(lio)

Baca berita ter-update di Google News Blok-a.com

Ikuti juga saluran Whatsapp kami

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?