Video Ibu-ibu Tangkap Ular dengan Tangan Kosong Demi Selamatkan Kucing

ibu-ibu menangkap ular
Tangkapan layar video detik-detik ibu-ibu menangkap ular demi menyelamatkan kucing (foto: Twitter/@Midjan_La_2)

Blok-a.com – Sebuah video yang memperlihatkan aksi nekat seorang ibu-ibu yang menangkap ular dengan tangan kosong demi menyelamatkan kucing, viral di media sosial.

Aksi pemberani yang dilakukan ibu tersebut viral setelah direkam oleh warga sekitar dan kemudian diunggah oleh akun Twitter @Midjan_La_2 pada Rabu (22/3/2023).

Menurut keterangan unggahan, peristiwa itu terjadi di area perumahan Bukit Beringin, Kecamatan Ngaliyan, Semarang, Jawa Tengah pada Selasa, (21/3/2023).

Aksi penangkapan ular itu diketahui karena hewan tersebut hendak memakan kucing. Warga yang melihatnya pun sontak berupaya menangkap ular tersebut.

“Nyaris Makan Kucing, Emak-Emak Semarang Nekat Tangkap Ular di Selokan. Aksi nekat emak-emak yang menangkap ular di Kota Semarang mendadak viral, Selasa (21/3/2023),” tulis akun @Midjan_La_2.

https://twitter.com/Midjan_La_2/status/1638384616204828673

Dalam video yang berdurasi lebih dari satu menit itu, terlihat seorang ibu-ibu tengah menarik ular di selokan yang mencoba melarikan diri.

Tanpa rasa takut, ibu-ibu itu dengan sigap langsung memegang bagian ekor ular dan menariknya dari selokan.

Awalnya, ibu-ibu dalam video tampak sempat dibantu oleh dua orang pria. Ketika berhasil ditarik, ular tersebut sempat memberikan perlawanan dengan membalikkan kepalanya ke arah si ibu-ibu.

Hal itu bahkan sampai membuat dua orang pria yang membantunya kaget. Namun, ibu-ibu itu justru terlihat tak gentar dan langsung memegang kepala ular dengan tangan kosong.

Tak lama setelah diunggah, video ibu-ibu menangkap ular dengan tangan kosong ini kemudian viral dan mendapat banyak tanggapan dari warganet.

Banyak warganet yang takjub dengan aksi sang ibu lantaran telah berani menangkap ular dengan tangan kosong dan berhasil menyelamatkan kucing yang hendak dimakan ular tersebut.

“Buset biasanya buibu liat bgituan lngsung teriak, ini malah dipegangin wkwkw tp keren sih ibunya berani bgt cuma ya resikonya gede jg bu 😄 btw jd pengen pamer ular wkwkw,” tulis akun @gusokate.

“Emang tidak salah jika emak emak dinobatkan sebagai ras terkuat di galaksi Bimasakti,” lanjut @arabasta18.

“Salut sama emak2 ini. Meskipun sepenuhnya bukan salah ular juga bisa ada disana. Atleast bisa ditangani dan semoga direscue pada orang yg tepat, bukan dibunuh gitu aja.,” ujar @himawaridongi.

(hen)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?