Jember, blok-a.com – Bupati Jember, Hendy Siswanto melaunching 19 sekolah digital tingkat PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) se-Kabupaten Jember. Launching tersebut dipusatkan di TK Al-Amien Jember, Kamis (12/1/2023).
Hendy dalam sambutannya mengatakan, sekolah digital ini perlu diterapkan mulai dini. Karena dengan perkembangan zaman, tentu sekolah berbasis digital akan sangat membantu anak-anak dalam menerima pembelajaran.
“Hari ini tepatnya di TK Al-Amien, kami meluncurkan/melauncing Sekolah Digital tingkat TK dan PAUD program ini diinisiasi oleh Dinas Pendidikan Jember. Ada 19 TK dan PAUD yang kita coba untuk menjadi Sekolah PAUD digitalisasi,” kata Hendy Siswanto.
Bupati Jember menyampaikan, program ini adalah suatu langkah yang perlu diterapkan agar anak-anak dapat berkembang dan tidak ketinggalan seiring dengan perkembangan zaman.
“Kenapa ini harus kita lakukan. Bahwa belajar dari kejadian kemarin saat pandemi COVID-19 kita sudah terapkan pembelajaran digitalisasi,” tuturnya.
“Dan ini juga untuk menghadapi tantangan kedepan. Generasi mendatang tidak akan sama dengan sekarang. Bagaimana anak-anak PAUD ini dapat mewujudkan dunia di genggaman mereka. Salah satu syaratnya mereka harus mengenal digitalisasi dari sekarang,” sambungnya.
Pada tahun 2023, menurut Hendy, Pemkab Jember mempunyai target seluruh PAUD di Kabupaten Jember, 51 persennya sudah masuk sistem digitalisasi untuk cara belajar-mengajarnya.
“Ini adalah bentuk kolaborasi karena dengan sistem digital ini yang merupakan suatu network yang tidak terbatas. Sasaran kita adalah mendidik anak cucu kita maka ini tanggung jawab kita semua,” ucapnya.
“Kami minta kepada Kepala Sekolah, guru-guru PAUD untuk mengajak serta orang tua murid untuk masuk ke sistem digitalisasi ini untuk memonitor perkembangan anak-anak ini,” pungkasnya.(yas/lio)
Discussion about this post