Kabupaten Malang, Blok-a.com – Meriahkan Hari Pendidikan Nasional 2023, sebanyak 2.023 siswa dari tingkatan SD hingga SMP ikuti gebyar Tari Topeng Bapang di lapangan Pakisaji Kabupaten Malang.
Selain peringati hari pendidikan, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Malang, Suwadji menyebut, gebyar tari topeng bapang di Pakisaji ini juga sebagai bentuk inspirasi bagi para siswa-siswi agar terus semangat dan termotivasi untuk melestarikan seni budaya yang ada di Kabupaten Malang.
“Gelaran tari bapang diikuti seluruh jajaran Korwil Dinas Pendidikan, Pengawas, Kepala Sekolah, Guru beserta siswa-siswi tungkat SD hingga SMP,” tutur Suwadji saat ditemui seusai gebyar Tari Bapang, Rabu (17/05/2023).
Tak hanya dimeriahkan dengan penampilan tari bapang, tari tradisional lainnya seperti tari topeng wayangan juga dihadirkan untuk memeriahkan hari pendidikan.
Sementara itu, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Malang, Purwoto mengatakan kedepannya gelaran yang diinisiasi oleh muspika Kecamatan Pakisaji ini nantinya akan dikemas lebih menarik lagi dari sebelumnya.
Hal tersebut bertujuan agar dapat mengundang para wisatawan untuk berkunjung ke Kabupaten Malang sehingga dapat mendongkrak pendapatan daerah melalui kunjungan wisatawan.
“Kami dari Disparbud sangat senang, sangat mendukung. Nanti kamu akan memback up namun demikian saat ini memang masih awal kami menginginkan tahun depan itu harus ada lagi yang lebih terkonsep lebih terpublikasi,” terang Purwanto saat ditemui di Lapangan Pakisaji Rabu (14/05/2023).
Dengan adanya konsep yang matang, ia berharap kesenian budaya di Kabupaten Malang dapat dikenal hingga luar daerah bahkan luar negeri.
“Ketika tiap taun event itu ada untuk dipublikasi, maka mudah bagi kita undang wisatawan turis mancanegara untuk datang kesini menyaksikan kehebatan tari topeng malangan, itu yang akan kita capai nantinya,” pungkas Puwoto.
(ptu/bob)