Gempa M 6,0 Guncang Pacitan, Terasa Hingga Malang

Gempa Pacitan, Kamis (8/6/2023).
Gempa Pacitan, Kamis (8/6/2023).

blok-a.com – Gempa berkekuatan Magnitudo 6,0 mengguncang Pacitan, Jawa Timur (Jatim), Kamis (8/6/2023) malam. Getaran lindhu atau gempa tersebut terasa hingga wilayah Malang Raya.

“#Gempa Mag:6.0, 08-Jun-23 00:04:55 WIB,” tulis BMKG di akun Twitternya @infoBMKG, Kamis (8/6/2023).

Menurut rilis resmi dari BMKG, pusat gempa berada di kedalaman 10 Km. Berjarak sekitar 117 km sebelah barat daya Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.

Titik gempa pacitan tepatnya berada di 9,15 derajat Lintang Selatan dan 110,69 derajat Bujur Timur.

Masih menurut BMKG, gempa tingkat menengah ini tidak berpotensi tsunami.

Namun BMKG juga memperingatkan agar masyarakat mewaspadai kemungkinan terjadinya gempa susulan.

Bukan hanya dirasakan warga Malang Raya, ternyata gempa juga dirasakan hingga ke beberapa wilayah lain.

Gempa dirasakan dalam skala MMI V di Kota Yogyakarta, III Semarang, III Jepara, IV Ponorogo, IV Karangkates, IV Kepanjen, III-IV Nganjuk, III Madiun , III Sukorejo, II Demak, III Banjarnegara. (gni/lio)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?