Blok-a.com – Bingsu atau bingsoo merupakan hidangan yang dibuat dari bahan dasar es serut dan disajikan dengan berbagai jenis topping. Meski berasal dari Korea, dessert satu ini banyak ditemukan di berbagai daerah termasuk Kota Malang.
Biasanya, hidangan ini disajikan dalam mangkuk dan dihiasi dengan berbagai topping seperti kacang merah, buah-buahan, yoghurt, dan es krim. Perpaduan tersebut tentu sangat cocok apabila dinikmati ditengah musim panas yang melanda Kota Malang.
Berikut rekomendasi kedai Bingsu di Kota Malang yang bisa kalian kunjungi.
1. Bingsoo Malang
Bingsoo Malang menjadi salah satu kedai yang cocok kalian kunjungi untuk mencicipi aneka hidangan khas Korea terutama bingsu. Kedai ini terletak di Jalan Songgoriti No.1, Lowokwaru, , Kota Malang.
Seperti namanya, kedai ini memang terkenal dengan menu bingsunya yang menggugah selera. Terdapat beberapa varian bingsu yang tersedia disini, mulai dari Patbingso, Oreo Bingsoo, Ranbow Bingsoo dan Bingo Bingsoo.
Selain bingsu, kedai ini juga menyediakan beberapa hidangan khas Korea lainnya seperti kimbab, ramen, tteokbokki, Hotang, dan masih banyak lagi.
2. TimTong
Rekomendasi kedai bingsu di Kota Malang selanjutnya adalah TimTong. Kedai ini terletak di Jalan Kawi No.22a, Gading Kasri, Klojen, Kota Malang.
Sama seperti kedai ala Korea lainnya, TimTong juga memiliki beragam varian menu bingsu, mulai dari Original Kinako, Azuki Matcha, Strawberry Cheese Cake, Biscoff. Selain Bingsu, kedai ini juga terkenal akan menunya yang beragam seperti aneka fruit tea, milk tea, cheese tea, pudding dan snack.
Tempatnya yang nyaman dan aesthetic membuat kedai ini selalu ramai oleh pengunjung. Tak perlu khawatir dengan harga yang mahal, berbagai menu di sini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.
3. Seoulcents
Warga Kota Malang pasti sudah tak asing dengan kedai ini. Ya, Seoulcents merupakan cafe ala Korea yang cukup terkenal di Kota Malang.
Kedai ini menyediakan berbagai hidangan ala Korea mulai dari kimbab, tteokbokki, ramen, kimchi, hingga bingsu.
Selain menunya yang beragam, cafe ini juga memiliki tempat yang nyaman dan aesthetic. Tak perlu khawatir akan harga yang mahal, karena menu di kedai ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, yakni mulai Rp20 ribu saja.
(hen)