Blok-a.com – The Big 4 menjadi salah satu rekomendasi film Netflix terbaru yang akan tayang pada bulan Desember 2022. Berikut Blok-a.com akan mengulas sinopsis, pemeran, dan jadwal tayang film The Big 4.
Film Netflix ini menyuguhkan cerita bergenre laga bercampur komedi yang segar. Selain ceritanya yang menarik, deretan aktor dan aktris ternama juga turut mewarnai film The Big 4.
Bagi penggemar film komedi, The Big 4 menjadi film yang wajib kalian masukkan sebagai playlist bulan Desember nanti. Untuk mengetahui selengkapnya, simak ulasan berikut ini.
Sinopsis
The Big 4 berkisah tentang seorang detektif yang menyelidiki kematian sang ayah kandung. 4 detetif itu adalah Topan si pemimpin, Pelor si polos, Jenggo si sniper jago, Alpha si garang, dan Dina seorang detektif.
Penyelidikan tersebut kemudian membawanya hingga ke sebuah pulau tropis. Siapa sangka, ketika Dina sampai di pulau itu, detektif tersebut justru menemukan bukti mengenai jati diri ayahnya. Ternyata, selama ini sang ayah adalah seorang pemimpin kelompok pembunuh bayaran.
Mengetahui hal tersebut sontak saja Dina terkejut, setelah mengetahui identitas sang Ayah. Di tengah-tengah penyelidikan, ia dikejar oleh musuh-musuh ayahnya.
Demi menyelamatkan diri dari kejaran musuh sang ayah, Dinaterpaksa bekerja sama dengan murid ayahnya. Mereka adalah empat mantan pembunuh bayaran yang siap kembali menjalankan aksinya untuk membasmi musuh.
Lantas mampukah Dina melawan para musuh yang mengejarnya dengan bantuan 4 mantan pembunuh bayaran? Kerjasama yang apik namun konyol dari detektif dengan mantan pembunuh bayaran tadi hanya bisa disaksikan di The Big 4.
Pemeran
Film Netflix terbaru yang berjudul The Big 4 dibuat oleh sutradara berbakat Timo Tjahjanto (The Night Comes for Us). Sutradara Timo Tjahjanto gandeng aktor populer Abimana Aryasatya (Gundala) untuk film Netflix terbaru ini.
Film Netflix ini juga tampilkan akting dari aktris ternama Putri Marino (Cinta Pertama, Kedua & Ketiga). Tidak hanya itu, The Big 4 turut dibintangi Arie Kriting (Cek Toko Sebelah Babak Baru), Lutesha (Penyalin Cahaya), dan Kristo Immanuel.
Nantikan juga akting dari bintang berbakat Marthino Lio, Budi Ros, Donny Damara hingga Michelle Tahalea yang akan ikut meramaikan film Netflix ini.
Jadwal Tayang
Film Original Netflix The Big 4 akan tayang pada pertengahan bulan depan tepatnya di 15 Desember 2022. Jika tak ada penundaan, maka para pecinta film komedi aksi akan bisa bertemu Dina dan Topan kurang lebih setengah bulan lagi saja.
Film ini memiliki durasi sepanjang 2 jam 21 menit penuh dengan aksi konyol dan pertarungan di dalamnya. Trailer resminya sudah dirilis dan mendapat sambutan positif dari pecinta film. Sehingga film ini digadang akan sukses besar.
(hen)
Discussion about this post