Kabupaten Malang, blok-a.com – Ratusan santri di Kabupaten Malang peringati Hari Santri Nasional (HSN) 2024. Peringatan tersebut dilaksanakan dengan menggelar upacara di lapangan Desa Bulupitu, Kecamatan Gondanglegi, pada Selasa (22/10/2024) pagi.
Calon Bupati Malang nomor urut 1, Sanusi ditunjuk sebagai inspektur upacara HSN 2024. Dalam sambutannya, ia berpesan sebagai santri harus percaya diri untuk membangun bangsa menuju Indonesia Emas.
“Dengan menjadi santri kita bisa menjadi apa saja selama mau bejuang,” kata Sanusi dalam sambutannya dalam upacara HSN 2024, Selasa (22/10/2024).
Ia berharap, kedepan keterlibatan santri untuk membangun Kabupaten Malang terus dikuatkan. Menurutnya, kontribusi santri sendiri menjadi tonggak kemajuan Kabupaten Malang.
Di sisi lain, kedepan ia juga berjanji akan terus membersamai santri di Kabupaten Malang. Jika terpilih di kontestasi politik 2024, ia akan memberikan dorongan lebih untuk membangun pondok pesantren (ponpes) mampu berdaya saing dengan menciptakan santri yang berkualitas.
“Kedapan saya harap santri bisa berkreasi, berinovasi, dan memiliki jiwa entrepreneur. Sehingga saat santri terjun ke masyarakat lansung dapat beradaptasi,” tegasnya.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Cabup Malang nomor urut 1 ini berjanji akan memberikan program-program khusus melalui program Dasa Cita Malang Makmur yang dicanagkan menjadi program prioritasnya.
Di sisi lain, sejumlah program pelatihan di organisasi perangkat daerah (OPD) Pemerintah Daerah juga akan diselaraskan dengan kebutuhan para santri di ponpes Kabupaten Malang.
“Setiap Pondok Pesantren nantinya akan saya beri pelatihan-pelatihan seperti di bidang perikanan, bidang pertanian milenial dan juga UMKM,” pungkasnya. (ptu/bob)