Blok-a.com – Satu unit bus berwarna biru mengalami kebakaran di dekat gate tol Menanggal Surabaya, yang mengarah ke Juanda, pada Jumat (28/10/2022) sekitar pukul 13.40 siang.
Hal tersebut diketahui melalui video yang direkam oleh salah satu pengendara tol dan diunggah oleh akun Instagram @aslisuroboyo.
“Info awan iki ono bis warna biru kebakar nang lajur kiri sawise gate Tol Menanggal arah Juanda sempet nggarai lalu lintas macet,” tulis @aslisuroboyo dalam keterangan video yang diunggahnya.
Dalam video yang berdurasi sekitar 25 detik itu, terlihat bus berwarna biru tengah dilahap sijago merah hingga menciptakan asap hitam yang cukup tebal.
Sejumlah petugas pemadam kebakaran (PMK) terlihat tengah berjibaku memadamkan api yang sudah membesar. Selain PMK, beberapa anggota polisi juga turut membantu mengamankan kondisi jalan.
Kini api yang melahap bus tersebut sudah dapat dipadamkan oleh PMK setelah hampir 1 jam berjibaku. Namun, bus tersebut dikabarkan sudah habis hanya tersisa kerangkanya saja.
Akibat dari peristiwa mengenaskan tersebut, arus lalu lintas yang mengarah ke arah Juanda dikabarkan mengalami kemacetan yang cukup panjang.
Menurut informasi yang beredar, seluruh penumpang bus tersebut dikabarkan sudah berhasil dievakuasi keluar dari bus dan dipastikan tidak ada korban jiwa.
Untuk menghindari kemacetan, @aslisuroboyo menghimbau kepada pengendara yang hendak melakukan perjalanan menuju Juanda, agar mencari jalan alternatif lainnya.
“Gawe seng liyane tetep ati-ati & nggolek dalan alternatif liyane yo rek,” tulis @aslisuroboyo.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada informasi lanjutan terkait penyebab kebakaran bus di tol Menanggal Surabaya ini.
(hen)