Kembalinya Legenda, Suzuki Jimny 5 Doors Meluncur di Indonesia

Tampilan Suzuki Jimny 5 Doors (foto: Suzuki Indonesia)
Tampilan Suzuki Jimny 5 Doors (foto: Suzuki Indonesia)

Jakarta, Blok-a.com – Suzuki Jimny 5 doors resmi meluncur di pasaran otomotif nasional. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan versi terbaru mobil legendaris tersebut pada ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 5 Februari 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Suzuki Jimny telah meraih sukses selama 45 tahun, hingga menjadi salah satu mobil legendaris di Indonesia.

“Tentunya perjalanan panjang ini juga diiringi dengan pengembangan model untuk menyesuaikan tren dan kebutuhan pelanggan dari waktu ke waktu. Tercatat sejak mulai dipasarkan di tahun 1970-an hingga saat ini, penjualan Jimny di Indonesia sudah menembus angka 134 ribu unit,” terang Harold Donnel, Marketing Director PT SIS, dalam rilis pers, Sabtu (24/02/2024).

Di luar dugaan, ternyata publik menaruh perhatian lebih pada mobil petualang seri terbaru ini. Hal itu tidak lepas dari popularitas Suzuki Jimny di Indonesia.

Perjalanan Suzuki Jimny di Indonesia

Para penggila otomotif pasti sudah familiar dengan Suzuki Jimny. Memang, unit 4×4 satu ini dikenal tangguh, cocok dengan kondisi medan Indonesia pada umumnya.

Selama bertahun-tahun Suzuki Jimny telah mengaspal di jalanan Indonesia. Setidaknya dimulai sejak 1975, ketika Jimny generasi pertama dengan mesin LJ50  berkapasitas 539cc diperkenalkan.

Lalu diikuti dengan varian LJ80  berkapasitas 800cc, yang akhirnya malah diproduksi di Tanah Air. Tepatnya di pabrik Suzuki Indonesia di kawasan Cakung, Jakarta Timur. Dalam perkembangannya, Suzuki melahirkan varian-varian turunan baru sesuai pasar Indonesia, yakni seri LJ-80V dan LJ-80Q.

Pada tahun 1982, Suzuki melanjutkan perjalanan Jimny di Indonesia. Pabrikan asal Jepang ini meluncurkan Jimny Super dan Jimny Sierra, dua varian 1.000cc yang amat populer. Saking populernya, hingga menginspirasi Suzuki untuk memproduksi Katana, mobil model baru yang memakai penggerak 4×2.

Setelah Katana, sebenarnya Suzuki mengembangkan varian Jimny yang lebih baru. Generasi ketiga, yakni SJ413 yang juga dikenal sebagai Jimny Carribian. Namun varian 1.300cc yang datang pada 2004 ini tidak terlalu populer, jarang terlihat di jalanan Indonesia.

Perombakan Besar-Besaran Suzuki Jimny

Tepat pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, Suzuki memperkenalkan Jimny terbaru yang tampil lebih maskulin, kokoh, sekaligus modern.

Kali ini mesin yang digunakan benar-benar baru, yaitu K15B dengan kapasitas 1.500cc. Secara instan, model baru Jimny mendapat respon positif dari publik. Menurut Databoks, sejak 2019 sampai pertengahan tahun 2022, total penjualannya mencapai 2.920 unit.

Mobil offroad compact 3 pintu ini kemudian kembali mendapatkan pembaruan tampilan. Varian gres yang baru meluncur Februari ini, kini memiliki 5 pintu, sengaja disesuaikan dengan pasar mobil keluarga Indonesia.

Suzuki Jimny 5 Doors

Suzuki Jimny 5 doors masih menggunakan mesin K15B berkapasitas 1.500cc. Tersedia 2 pilihan transmisi, manual (MT) 5 percepatan dan otomatis (AT) 4 percepatan.

Pada segi warna, Suzuki menghadirkan dua opsi, yaitu dual tone dan single tone. Varian warna dual tone, yaitu Metallic Sizzling Red + Pearl Bluish Black, Kinetic Yellow + Pearl Bluish Black, dan Metallic Chiffon Ivory + Pearl Bluish Black. Sedang varian single tone, yaitu Granite Gray Metallic, Pearl Bluish Black, dan Jungle Green.

Mobil legendaris Suzuki Jimny dibanderol dengan harga Rp465 juta untuk seri transmisi manual dan Rp478 juta untuk transmisi otomatis. Untuk info selengkapnya, silakan follow instagram resmi Suzuki di @suzuki_id.

Baca berita ter-update di Google News Blok-a.com

Ikuti juga saluran Whatsapp kami

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?