Penyaluran BPNT di Toko Hidayah Desa Tamberu Barat Berjalan dengan Lancar

Pj. Kepala Desa Temberu Barat, Haris saat penyaluran BPNT di toko Al Hidayah. (blok-a.com/Lal)

Sampang, blok-a.com – Sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada Masyarakat, dengan naiknya harga BBM, maka di salurkan bantuan berupa program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang disalurkan oleh bank BRI.

Bertempat di toko Al Hidayah Dusun Cangak Desa Tamberu Barat Kecamatan Sokobanah pada pukul 08.30 WIB, acara tersebut dihadiri oleh perangkat desa dan masyarakat Desa Tamberu Barat, warga penerima manfaat sangat antusias dengan adanya bantuan tersebut.

Pj Kepala Desa (Kades) Tamberu Barat, Haris mengatakan, dengan adanya Program BPNT Masyarakatnya bisa terbantu, sedikit mengurangi beban hidup sehari – hari, di tengah kenaikan harga BBM.

” Mudah – mudahan bisa membantu warga yang tidak mampu dengan adanya bantuan ini, karena dengan naiknya BBM maka tentu harga bahan pokok lainnya ikut naik,”ujarnya.

Masih ditempat yang sama, Kholis selaku Sekretaris Desa (Sekdes) Tamberu Barat juga berharap, dengan adanya bantuan tersebut bisa bermanfaat kepada Masyarakat.

” Semoga bantuan pemerintah berupa BPNT ini bisa bermanfaat kepada warga tidak mampu,”katanya.

Salah satu warga penerima manfaat Sami (50) Tahun, senang dan juga berterima kasih kepada Pemerintah utamanya kepada Pemerintahan Desa (Pemdes) Tamberu Barat karena sudah membantu membantunya,

“Terima kasih banyak pak, alhamdulillah kami dapat bantuan, ini sangat membantu kami “. Ucapnya.

Sekdes berpesan kholis kepada penerima manfaat agar kartu BPNT itu tidak boleh diberikan kepada siapapun, kartu tersebut agar dipegang pribadi, pantauan meria ini proses penyaluran berjalan dengan lancar. (Lal/Yus)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?