Kehilangan Vespa Pemberian Istri, Dendi Santoso Ngaku Sudah Lapor Polisi

Tangkapan layar Vespa milik Dendi Santoso pemain Arema FC yang hilang (Instagram)
Tangkapan layar Vespa milik Dendi Santoso pemain Arema FC yang hilang (Instagram)

Kota Malang, blok-a.com – Sepeda motor Vespa matik tipe LX 125 dengan nomor polisi N-4425-ABO milik pemain Arema FC, Dendi Santoso (33) hilang.

Vespa berwarna kuning milik Dendi Santoso diduga dicuri.

Dendi Santoso membenarkan bahwa vespa kuningnya itu hilang dan diduga dicuri. Dia juga telah melaporkan kejadian tersebut ke kepolisian.

“Iya (sepeda motor hilang), sudah (lapor polisi),” kata Dendi saat didatangi di kediamannya, Perumahan Permata Jingga, Kota Malang pada Selasa (30/5/2022).

Namun Dendi tidak berkenan untuk berkomentar banyak terkait kronologi.

“Maaf ya mas maaf,” ujarnya singkat.

Hilangnya sepeda motor milik Dendi Santoso itu juga diunggah melalui story akun Instagram miliknya.

Dalam story tersebut, terdapat foto vespa miliknya beserta informasi yang dijelaskan bahwa kendaraan itu hilang pada Senin (29/5/2023).

‘Telah hilang motor vespa LX saya warna kuning pagi hari di daerah Bantaran Kota Malang jika ada yang melihat dan menemukan bisa menghubungi saya di nomer 082233370341’ dikutip melalui akun instagram milik Dendi Santoso pada selasa (30/5/2023).

Dari informasi dihimpun blok-a.com, vespa kuning milik Dendy Santoso itu hilang di daerah Bantaran Kota Malang.

Terakhir dilihat diduga vespa itu berada di daerah Singosari Kabupaten Malang.

Dari postingan story lainnya juga diungkapkan bahwa motor Vespa tersebut merupakan kado dari istrinya.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Malang Kota, Kompol Bayu Febrianto Prayoga masih melakukan pengecekan terhadap laporan yang masuk soal pencurian Vespa tersebut. Dia belum bisa berkomentar lebih lanjut terkait peristiwa itu.

“Saya cek dulu laporannya,” kata Bayu secara singkat pada Selasa (30/5/2023). (bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?