blok-a.com — Widi umumkan keluar dari Vierratale, begini komentar warganet.
Sebuah band yang memiliki 4 personil yaitu Widi, Kevin, Raka, dan Tryan yang dikenal dengan nama Vierratale.
Mereka banyak merilis lagu, salah satu single pertamanya adalah “Dengarkan Curhatku” yang dirilis pada tahun 2009.
“Dengarkan Curhatku” sangat dikenal di berbagai kalangan. Vierratale mulai dikenal oleh masyarakat Indonesia melalui lagu ini.
Namun, terdengar berita yang menggemparkan dari vokalis Vierratale, Widi. Ia mengumumkan bahwa dirinya akan keluar dari Vierratale melalui postingan story instagramnya.
“Gue cabut juga dari Vierra ya. Gue udahan!!!” tuturnya dalam story instagram official Widi.
“Tim prod juga ya Gue pamit! Assalamu’alaikum,” pungkasnya.
Dalam story tersebut juga dirinya menyebut beberapa nama, beberapa diantaranya adalah personil band vierratale.
Dari pengumuman itu, warganet sangat menyayangkan keputusan yang dibuat oleh Widi.
“Widi lo nyawa nya Vierra 😭 gue beneran jadi Vierrania dari SMP anjrit. Suka sama lagu Vierra tapi ini galau banget denger Widi keluar dari Vierra. Ok lo masih bisa solo wid. Tapi ini buat Vierrania galau nangis banget vierratale tanpa Widi 😭 Seandainya Kau tahu Rasa ini perih 😭” ujar @ZoelHelmiLubis1.
Ada juga diantara mereka yang mengaitkan dengan beberapa band sebelumnya yang kehilangan vokalisnya seperti Geisha, Ungu, Nidji, Lyla, Kerispatih, dan lain sebagainya.
“Geisha udah tanpa Momo, Ungu tanpa Pasha, Nidji tanpa Giring, sekarang Vierra tanpa Widi,” ujar @menolaknolep.
“Kerispatih tanpa Sammy, Yovie Nuno tanpa Digta, Dewa19 tanpa Once, Ada Band tanpa Donnie,” ujar @SkupB. (mg1/bob)
Discussion about this post