Banyuwangi, blok-a.com – Hujan deras di Banyuwangi menyebabkan beberapa wilayah di Kecamatan Banyuwangi dikepung banjir, Senin (28/11/2022).
Seperti di jalan Jaksa Agung, air hujan menggenangi jalan raya layaknya sungai. Begitu juga di jalan Ahmad Yani tepatnya di depan kantor bupati Banyuwangi air hujan meluber hingga sepaha orang dewasa.
Bahkan kendaraan roda dua yang melintas di jalan tersebut sempat mogok dikarenakan mesinnya kemasukan air, dan memperlambat jalannya.
Informasi yang berhasil dihimpun blok-a.com jalan raya yang digenangi air hujan adalah, jalan raya Kepiting, Jalan Raya Basuki Rahmat, dan Jalan Raya Kapten Pierre Tendean.
Sekretaris BPBD Banyuwangi, Mujito membenarkan akibat hujan deras, wilayah kota Banyuwangi dikepung banjir.
“Berdasarkan informasi yang kami terima, saat ini banjir terjadi hampir di seluruh kota Banyuwangi,” kata Mujito.
Agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, BPBD Banyuwangi menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk membantu masyarakat yang terdampak.
“Kami saat ini sedang melakukan pendataan, apalagi, saat ini hujan deras masih belum reda,” kata Mujito.
Hingga berita ini ditulis dan di kirim ke redaksi, hujan masih menyelimuti hampir di seluruh kabupaten Banyuwangi. (aras/bob)
Discussion about this post