Petisi Muncul Tolak Perdagangan Kucing di Pasar Hewan Splendid Karena Tak Dirawat Dengan Layak

Petisi tolak perdagangan kucing di Pasar Hewan Splendid Malang (ist.)

Kota Malang, Blok-A.com – Sebuah petisi muncul menolak perdagangan kucing di Pasar Hewan Splendid Malang. Sebab, kucing yang diperdagangkan di pasar tersebut dirawat dengan buruk.

Petisi tersebut muncul dari website Change.org dengan judul ‘Selamatkan Kucing tersiksa dari Pedagang yg tidak Bertanggung Jawab Pasar Splendid Malang’.

Sang pengunggah petisi Meigia Aisyah membuat petisi berisi penolakan tersebut ditujukan untuk Pemerintah Kota Malang. Hingga saat ini, Jumat (17/06/2022). Petisi tersebut membutuhkan 5000 tandatangan. Saat ini terdapat 3000 lebih akun yang telah menandatangani petisi tersebut.

Dalam deskripsinya, Meigia menuliskan, banyak penjual kucing di Splendid tidak memperhatikan kelayakan hidup para kucing. Contohnya adalah kandang yang sempit dan kotor tetap dijadikan tempat untuk kucing dipajang.

“Makan dan minuman tidak layak. Ada yang sudah bercampur dengan muntah dan kotoran. Banyak yang dalam keadaan sakit namun dibiarkan saja,” tulis Meigia di deskripsi petisi itu.

Mengenaskannya, tambah Meigia di tulisannya, saat pagi kucing yang didagangkan itu dibiarkan berkeliaran di bawah terik matahari. Beberapa ada yang kepanasan. Setelah malam hari, para kucing pun dimasukkan ke gudang.  Dengan keadaan seperti itu, tulis Meigia, para pedagang masih teganya menjual kucing.

Untuk itu, Pemkot Malang pun diharapkan menindak pedagang yang lalai akan kelayakan hidup kucing. Meigia pun berharap, ada sanksi tegas dari Pemkot Malang terhadap para pedagang kucing di Pasar Hewan Splendid itu. “Hal ini juga sudah melanggar Undang Undang Perlindungan Hewan dan Peraturan Pemerintah tentang Kesehatan Hewan. Kami mengharapkan Pemerintah menerapkan standar kelayakan untuk pedagang hewan pada pasar Splendid Malang khususnya kucing dan pemberian sangsi jika tidak memperhatikan kesejahteraan hewan,” tulisnya.

Meigia pun menyarankan, jika memang menjual kucing seharusnya para pedagang memiliki ruangan khusus untuk kucing. Tujuannya kucing bisa bebas bergerak. 

“Dan mendapat perlakuan layak makan minum sanitasi dan kesehatannya. Kami mohon segera menyelamatkan kucing kucing yang sekarang sedang butuh pertolongan karena sakit dan tersiksa,” tutupnya. (hen/bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?