Jember, blok-a.com – Rumah Sakit (RS) Bina Sehat Jember menerima kunjungan delegasi Kementerian Kesehatan Kerajaan Arab Saudi, Jum’at (2/6/2023). Kunjungan ini merupakan kunjungan yang pertama kali dilakukan oleh delegasi Arab Saudi di daerah.
Direktur Utama RS Bina Sehat Jember, dr. Hj. Faida MMR, menyampaikan tujuan utama kunjungan delegasi Kerajaan Arab Saudi untuk melakukan perekrutan tenaga kesehatan yang terdiri dari perawat dan bidan.
“Hari ini di rumah sakit Bina Sehat Jember Jawa Timur, sedang dikunjungi delegasi dari Kementerian Kesehatan Saudi Arabia dengan tujuan merekrut perawat-perawat dan bidan Indonesia untuk bekerja di Rumah Sakit Pemerintah di Saudi Arabia. Khusus penempatan di Kota Mekah dan Madinah,” ujarnya.
“Dan di Jember ini pertama kali delegasi Saudi Arabia melakukan seleksi di daerah. Selama ini mereka melakukan seleksi di Ibu Kota Jakarta,” sambungnya.
Kepala Bina Sehat Training Center ini mengatakan, Para perawat dan bidan yang akan dikirim keluar negeri ini merupakan binaan Bina sehat training centre (BSTC) yang berdiri sejak tahun 2006 yang diprakarsai oleh dr. Mustahar Umar Thalib.
“Karena di Jember ada Bina Sehat Training Center yang selama ini telah melatih perawat-perawat dan bidan Indonesia untuk mendapatkan kompetensi agar bisa lolos seleksi dan bisa bekerja di luar negeri,” jelasnya.
Sampai saat ini, jumlah siswa yang dilatih BSTC sebanyak 1873 siswa dari berbagai macam profesi. 933 orang perawat 239 diantaranya berhasil menembus pasar kerja internasional dengan bekerja di sejumlah rumah sakit di luar negeri. Baik rumah sakit pemerintah maupun swasta di negara-negara yang meliputi Arab Saudi, Kuwait, Uni Emirat Arab, dan Dubai.
Ia berharap dengan bekerja di rumah sakit luar negeri, para perawat indonesia akan mendapatkan pengetahuan dari pengalaman lebih.
Harapannya pengetahuan tersebut dapat diaplikasikan di Rumah Sakit Bina Sehat setelah mereka kembali ke Indonesia (Mind).
Tidak hanya materi, skill, dan pengetahuan yang dapat mereka dapatkan dengan bekerja di rumah sakit luar negeri, tetapi juga kesempatan untuk menunaikan ibadah haji dan umrah (Soul). Kesempatan emas ini dapat diperoleh dengan mudah jika bekerja di luar negeri.
Akan dilaksanakan seleksi kepada 170 perawat dan bidan yang akan bekerja di RS Pemerintah Arab Saudi yang rencananya akan dilaksanakan Selama 2 hari mulai dari tanggal 1-2 Juni 2023.
Mereka yang berhasil lolos pada seleksi kali ini akan ditempatkan di 2 kota utama yang menjadi impian seluruh muslim yaituh Kota Mekah dan Madinah.(yas/lio)