Ini 4 Rekomendasi Spot Kuliner di Kecamatan Lawang Kabupaten Malang, Ada yang View Sawah

Ini 4 Rekomendasi Spot Kuliner di Kecamatan Lawang Kabupaten Malang, Ada yang View Sawah
Suasana kuliner dengan view sawah (dok. Warung Sawah Silir-Silir)

blok-a.comHari libur atau akhir pekan, paling mantap jelajah kuliner dengan view sawah, dan ternyata Kecamatan Lawang Kabupaten Malang punya jawabannya.

Jika Anda warga Malang bagian utara dan sekitarnya, Anda bisa merefresh otak sambil makan bersama di beberapa spot kuliner di Kecamatan Lawang ini.

Ada beberapa tempat atau spot kuliner yang bisa Anda kunjungi dengan view sawah di Kecamatan Lawang Malang.

Berikut ini rekomendasinya:

  1. Warung Sawah Silir-Silir

Rekomendasi pertama rumah makan di Lawang, Malang adalah Warung Sawah Silir-Silir.

Rumah makan ini cocok bagi Anda yang membawa keluarga. Rumah makan itu cukup luas dan suasananya juga nyaman.

Sebab, Anda akan makan dengan pemandangan sawah. Jika sudah makan, rasanya tidak ingin pergi, sebab semilir angin akan membut Anda nyman di rumah makan itu.

Menunya sendiri relatif murah mulai dari Rp 7 ribu sampai Rp 22 ribu untuk makanan. Sementara minumannya mulai dari Rp 3 ribu sampai Rp 10 ribu saja.

Di sini Anda akan disajikan beragam lalapan dan tentunya sambalnya yang mantap. Ada ayam goreng, hingga ikan mujaer goreng.

Lokasi: Dusun Krajan, Desa Ketindan, Kecamatan Lawang Kabupaten Malang

2. Ayam Subuh Lawang

Rekomendasi kedua rumah makan di Lawang, Malang adalah Ayam Subuh Lawang.

Seperti namanya di sini Anda akan disajikan beragam olahan ayam. Ada ayam goreng laos, ayam panggang lodho, ayam geprek, hingga ayam panggan kecap asap manis.

Harganya pun mulai dari Rp 10 ribu sampai Rp 6 ribu. Di sini juga menyajikan menu lainnya yakni nasi tempe tahu dihargai Rp 6 ribu, nasi ampela ati laos Rp 8 ribu dan nasi telor dadar atau ceplok Rp 7 ribu.

Lokasi: Jalan Hamid Rusdi Nomor 23 RT 02 RW 02 Krajan, Ketindan, Kecamatan Lawang, Kabupaten Malang.

3. Waroeng Iwak 35

Jika Anda ingin makan sejenis ikan-ikan-an Anda bisa berkunjung ke Waroeng Iwak 35.

Salah satu rumah makan di Lawang Kabupaten Malang ini menyajikan menu andalan jenis ikan seperti Nila, Gurami, hingga Patin.

Di rumah makan di Lawang, Malang, ini cocok jika Anda berkunjung bersama keluarga. Sebab ada menu dengan porsi yang besar.

Harganya berkisar antara Rp 2500 sampai Rp 110 ribu.

Lokasi: Jalan Argomoyo Nomor 35 Kecamatan Lawang Kabupaten Malang.

4. Warung Empal Sapi Mbak Ris

Rekomendasi ke-empat adalah Warung Empal Sapi Mbak Ris.

Jika Anda ingin mencicipi olahan sapi di Kecamatan Lawang Kabupaten Malang, ke Warung Empal Sapi Mbak Ris lah jawabannya.

Di warung makan ini lidah Anda akan dimanjakan dengan menu andalan olahan daging sapi seperti empal sapi.

Anda akan menikmatinya dengan kuah rawon ataupun soto.

Harganya sendiri mulai dari Rp 6250 sampai Rp 50 ribu.

Lokasi: Jalan Thamrin Nomor 15 Kecamatan Lawang Kabupaten Malang

Itulah 4 rekomendasi kuliner di Kecamatan Lawang Kabupaten Malang. (bob)

Kirim pesan
Butuh bantuan?
Hai, apa kabar?
Apa yang bisa kami bantu?
Exit mobile version