Banyuwangi, blok-a.com – Satlantas Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan “Tantu Pagelaran Lantas” sebagai bagian dari implementasi Program Mahameru Lantas.
Kegiatan yang digelar di Simpang V Banyuwangi pada Jumat (25/10/2024) ini dimulai pukul 07.30 WIB dan dihadiri langsung oleh Kasat Lantas Polresta Banyuwangi, Kompol Agung Fitrasnyah, bersama sejumlah perwira dari Satlantas Polresta Banyuwangi.
Dalam kegiatan ini, petugas memberikan penerangan keliling kepada para pengguna jalan, membagikan brosur, serta memberikan helm kepada pengendara sepeda motor yang belum menggunakan helm berstandar SNI.
Langkah ini diambil untuk mengedukasi masyarakat terkait keselamatan di jalan raya.
Kapolresta Banyuwangi Kombespol Rama Samtama Putra S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kasat Lantas Kompol Agung Fitrasnyah, menyatakan bahwa kegiatan ini memiliki beberapa tujuan utama. Terutama dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan lalu lintas.
“Masyarakat diingatkan tentang pentingnya disiplin dalam berlalu lintas. Selain untuk mengurangi pelanggaran, juga mendorong pengendara untuk mematuhi rambu lalu lintas,” ujar Kompol Agung.
Kompol Agung menegaskan, kegiatan ini tidak hanya bertujuan membangun kepatuhan hukum, tetapi juga untuk memberikan edukasi terkait peraturan lalu lintas melalui informasi yang disebarkan secara langsung.
“Dengan edukasi ini, tentunya dapat mencegah terjadinya kecelakaan, serta membantu masyarakat mengenali hak dan kewajiban sebagai pengguna jalan,” tegas Kompol Agung.(kur/lio)