Blok-a.com – Calo tiket konser Coldplay mulai bermunculan dan menawarkan tiket kepada para fans dengan harga hingga dua kali lipat dari harga normal.
Seperti diketahui, penjualan tiket presale konser Coldplay di Jakarta mulai dibuka hari ini. Antusiasme pun terlihat dari ribuan orang yang rela antre sejak situs coldplayinjakarta mulai dibuka tepat pukul 10.00 WIB, Rabu (17/5/2023).
Menariknya beberapa kategori seperti Ultimate Experience sudah sold out dalam waktu kurang dari 1 jam. Ramainya minat pembeli tiket konser Coldplay ini seolah menjadi ladang cuan bagi para calo.
Terbukti, beberapa jam setelah situs penjualan dibuka, tagar WTS atau Want To Sale mulai bertebaran di Twitter hingga menjadi Trending Indonesia. Banyaknya calo ini pun berpeluang meningkatkan kasus penipuan penjualan tiket konser.
Lantas bagaimana cara agar terhindar dari penipuan tiket konser? Untuk mengetahuinya simak tips berikut ini.
1. Periksa Identitas Penjual
Karena harga tiket konser tidak murah, kamu harus berhati-hati jika ditawari tiket melalui media sosial. Sebelum membuat perjanjian, alangkah baiknya kamu riset akun si penjual, apakah terlihat mencurigakan atau tidak.
Kamu juga bisa cek melalui nomor telepon dengan mencari nama kontaknya melalui aplikasi pelacak. Jika kamu memang sudah mulai yakin, pastikan kamu menyimpan KTP atau identitas pribadi miliknya sebagai jaminan.
2. Minta Bukti Foto Tiket yang Sah Dari Penjual
Jika sudah yakin nama KTP dan penjual tiket sama, maka langkah selanjutnya yang perlu kamu lakukan adalah meminta foto tiket dan bukti pembayaran yang sah. Pastikan, kamu membeli tiket dari mereka yang mengantongi tiket resmi.
3. Periksa Review Pelanggan Sebelumnya
Cara terhindar dari calo tiket konser selanjutnya adalah dengan memeriksa review atau testimoni dari para pembeli tiket. Hal ini sangat perlu dilakukan terutama untuk kamu angga membeli tiket melalui jasa pembelian.
Kamu dapat melakukan pengecekan dengan teliti untuk melihat apakah ada jejak mencurigakan atau riwayat penipuan sebelumnya. Sehingga, kamu menjadi lebih aman dan nyaman ketika bertransaksi.
4. COD di Venue
Cara terbaik agar terhindar dari penipuan adalah menggunakan metode COD di venue. Metode ini cenderung aman karena proses transaksi berlangsung secara tatap muka dan kamu dapat melihat kevalidan dari tiket konser.
Dengan begitu, kamu bisa mencocokkan identitas penjual dan memeriksa keaslian tiket secara langsung. Kamu juga tak cemas kehilangan uang lantaran tiket akan diterima seketika itu juga.
5. Periksa Metode Pembayaran yang Digunakan
Jika tak memungkinkan melakukan pembelian secara COD, kamu bisa memilih pembayaran secara online. Namun hal yang perlu diperhatikan adalah memeriksa metode pembayaran yang digunakan oleh calo tersebut.
Pastikan calo yang kamu pilih telah menggunakan bank-bank yang terpercaya atau digital payment yang situsnya terdaftar pada otoritas jasa keuangan (OJK).
Penggunaan metode pembayaran yang terpecaya serta valid mampu memberi kamu peluang yang lebih untuk mendapatkan uangmu kembali jika kamu menjadi korban penipuan tiket. Metode pembayaran yang baik juga dapat melindungi kamu dari tuduhan balik.