Jember, Blok-a.com – Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar Dr Ir Akbar Tandjung dan Ketua DPD Golkar Jawa Timur M Sarmuji. melakukan kunjungan dalam rangka konsolidasi organisasi Partai Golkar di Kabupaten Jember bertempat di Kantor DPD Partai Golkar Jember, Sabtu malam (28/05/2022).

Dalam sambutannya, Akbar Tandjung menyinggung sejumlah persiapan dalam menghadapi Pemilu 2024. Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Golkar ini meminta kepada para kader agar secara optimal agar pada Pemilu 2024 Partai Golkar bisa mencapai kemenangan.
“Kami dari Dewan Kehormatan, telah bertekad untuk menyukseskan agenda-agenda politik kita, yakni puncaknya pada pemilu 2024 mendatang. menaikkan perolehan suara, kursi dan sekali lagi kembali menjadi pemenang,” seru Akbar Tandjung.
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Jawa Timur M Sarmuji menyampaikan, bahwa saat ini adalah saat terbaik untuk Golkar Kabupaten Jember bangkit maka dari itu Ia berpesan agar para anggota selalu bersatu dan solid.
“Saya melihat partai Golkar Kabupaten Jember sangat solid dan rukun. Saya harap, ini dapat dipertahankan karena kalau kita tidak solid tidak mungkin kita mencapai apa yang kita inginkan,” tegasnya.
H. Karimullah Dahrujiadi yang menjabat sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Jember. mengucapkan rasa Terimakasih atas kehadiran bapak Akbar Tandjung yang Ia sebut sebagai tokoh penyelamat Partai Golkar.
“Kami DPD Partai Golkar Kabupaten Jember merasa bahagia dan bangga sekali. Karena pada forum kami ini, bisa dihadiri langsung oleh Bapak Akbar Tandjung beserta M Sarmuji,” tuturnya.(yas)